PENGARUH PEMAHAMAN KODE ETIK PROFESI AKUNTAN DAN MOTIVASI MAHASISWA TERHADAP PERILAKU ETIS MAHASISWA AKUNTANSI PADA UNIVERSITAS DI YOGYAKARTA

Authors

  • Tirsha Catherine Misallo La'lang Universitas Kristen Duta Wacana
  • Eka Adhi Wibowo Universitas Kristen Duta Wacana

DOI:

https://doi.org/10.21460/jrak.v19i2.7

Keywords:

understanding code of ethics, motivation, ethical behavior, pemahaman kode etik, motivasi, perilaku etis

Abstract

ABSTRACT

This study aims to determine the effect of understanding the ethical code of the accounting profession and student motivation on the ethical behavior of students at universities in Yogyakarta. The independent variables used in this research are the understanding of the code of ethics and motivation. Meanwhile, the dependent variable in this study is ethical behavior. The population used in this study were students in Yogyakarta. The number of samples in this study were 100 respondents with the sampling method using purposive sampling. The data used in this study is primary data from the results of distributing questionnaires. The test method uses Multiple Regression Analysis with SPSS for Windows Version 25. The results of this study found that the variables of understanding the code of ethics and motivation have an effect on ethical behavior.

Keywords: understanding code of ethics, motivation, ethical behavior

 

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman kode etik profesi akuntan dan motivasi mahasiswa terhadap perilaku etis mahasiswa pada universitas di Yogyakarta. Variabel Independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pemahaman kode etik dan motivasi. Sedangkan, variabel dependen dalam penelitian ini adalah perilaku etis. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa di Yogyakarta. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 responden dengan metode pengambilan sampel menggunakan purpose sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dari hasil penyebaran kuesioner. Metode pengujian menggunakan Analisis Regresi Berganda dengan Program SPSS for Windows Versi 25. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa variabel pemahaman kode etik dan motivasi berpengaruh terhadap perilaku etis.

Kata Kunci: pemahaman kode etik, motivasi, perilaku etis

Downloads

Published

2023-08-01